Minggu, 01 April 2012

DAFTAR NAMA ASLI ARTIS INDONESIA

Bukan gw sok sok-an jadi petugas Kelurahan ataupun petugas sensus guys, tapi cuman ngutip dari forum sebelah (baca: kaskus) :D . Cuman biar loe tau aja dibalik nama keren artis itu ada nama aslinya kok guys a.k.a ga murni nama asli. Kenapa gitu? biasanya biar orang - orang mudah ngingetnya atau biar keren dan sebagian nganggepnya sebagai hoki walopun kata gw itu alibi :D


















1. Chrisye = Krisman Rahardi. 
2. Iwan Fals = Virgiawan Listanto. 
3. Sania
 = Siti Tuti Susilawati Sutisna 
4. Pepeng = 
 Ferrasta Soebardi. 
5. Dede Yusuf =
 Yusuf Macan Effendi. 
6. Dorce Gamalama =
 Ahmad Ashadi. 
7. Bimbim Slank = 
Bimo Setiawan Almachzumi. 
8. Dewi Persik = 
Dewi Murya Agung. 
9. Annisa Bahar = 
Ani Setiawati. 
10. Dian Sastro =
 Diandra Paramitha Sastrowardoyo. 
11. Ian Kasela “RADJA” = 
Samijan. 
12. Tamara Bleszynski
 = Tamara Nathalia Christina Mayawati Bleszynski.. 
13. Pretty Asmara = 
 Dian Pretty Asmara 
14. Cut Memey = 
Decy Meilani Susanti.. 
15. Rhoma Irama = 
Raden Haji Oma Irama (hebat dari bayi udah jadi haji. hehehe). 
16. Mulan Kwok
 = Wulansari. 
17. Siapa nama asli artis-artis tampang gaib?
 
Agus Hadi Sujiwo = Sujiwo Tejo. Lho?
 
Agung Yulianto = Ki Joko Bodo. 

18. Krisdayanti = 
Kris Dayanti. 
19. Evie Tamala = 
Cucu Suryaningsih. Hihihihihihiihihihi hii …, nyasar banget. 
20. Wulan Guritno = 
Sri Wulandari. 
21. Tukul Arwana
 = Rianto (kerenan nama aslinya padahal, tampangnya keren ga?). 
22. Komeng =
 Alfiansyah (Walah, ini lebih aneh lagi ya).
23. Bams Samsons =
 Bambang Reguna Bukit. 
24. Tarzan (srimulat) = 
Toto Maryadi. 
25. Titik Puspa = 
Sudarwati. 
26. Didi Kempot =
 Didi Prasetyo. 
27. Jojon = 
Djuhri Masdjan. 
28. Audy Item = 
Paula Allodya Item. 
29. Eno Lerian = 
Dwi Retno Rahastri Lerian. 
30. Indro Warkop = 
Indrojoyo Kusumonegoro. 
31. Dewi Yull = 
Raden Ajeng Dewi Pujiati. 
32. Sys NS = 
Mas Haryo Heroe Syswanto Ns Soerio Soebagio. 
33. Eko Patrio = 
Eko Indro Purnomo. 
34. Miing Bagito = 
Kang Tubagus Dedi Gumelar. 
35. Tessy = 
Kabul Basuki. 
36. Inul Daratista = 
Ainur Rokhimah. 
37. Memes = 
Meidiana Maemunah. 
38. Maia = 
Maya Estianty. 
39. Gusti Randa = 
Yungki Gustiranda. 
40. Nia Paramitha = 
Pradnya Paramitha. 
41. Amara Lingua = 
Tuwuhadijatitesih Amaranggana. Weleh. 
42. Aming = 
Aming Supriatna Sugandhi. 
43. Andien = 
Andini Aisyah Hariadi. 
44. Adjie Massaid = 
Chandra Pratomo Samiadji. 
45. Della Puspita = 
Nisisari Henny Puspita. 
46. Dik Doang = 
Raden Rizki Mulyawan Kertanegara Hayang Denda Kusuma. 
47. Ikke Nurjanah = 
Hartini Erpi Nurjanah. 
48. Yuni Shara
 = Wahyu Setyaning Budi. 
49. Titi Kamal = 
Kurniaty Kamalia. 
50. Cici Tegal = 
Sri Wahyuningsih. 
51. Roy Martin = 
Roy Wicaksono. 
52. Titi DJ = 
Titi Dwijayati. 
53. Nirina Zubir = 
Nirina Raudatul Jannah Zubir.. 
54. Anya Dwinov = 
Anya Dwinovita Pahlawanti. 
55. Parto Patrio = 
Eddy Supono." 
56. Deddy Corbuzier = 
Deddy Cahyadi Sundjoyo. 
57. Uut Permatasari = 
Utami Suryaningsih. 
58. Ria Irawan = 
Chandra Ariati Dewi Irawan. 
59. Iis Dahlia = 
Iis Laeliyah. 
60. Chicha Koeswoyo = 
Mirza Riadiani.
61. Sandra Dewi = 
Monica Nicholle Sandra Dewi Gunawan Basri 
62. Moldy 'Radja'
 = Mulyadi, 
63. Pasha "Ungu"
 = Sigit Purnomo Syamsudin Said 

Walo gimanapun juga nama asli tetep yg diberiin ortu kita guys, yg palsu itu buat kepentingan entertainment kok. :)

Klo loe jadi artis, mu diganti namanya jadi siapa? :D

Selasa, 27 Desember 2011

Toilet Umum Yang Super Unik

Kita kadang-kadang sering kebelet pipis di tempat umum , sementara toilet umum susah ditemukan. Kalaupun ada, kadang antri atau kotor dan bau sehingga kita jadi malas untuk pipis di situ. Nah sekarang mungkin loe ngga usah bingung kalau kebelet pipis di tempat umum karena udah ada solusi yang yahud untuk itu. Loe tinggal tiru gaya orang-orang bule di bawah ini.



1. Loe tinggal buat kendaraan seperti dibawah ini . So loe tinggal buka celana (pasti aman ngga kelihatan ) dan pipis tanpa harus menunda perjalanan loe . Opppssss... oya jangan lupa sediain tissue


2. Atau bikin kendaraan seperti ini. Sayangnya loe ngga bisa langsung pipis seperti diatas, harus cari tempat sepi dulu . Kalau ngga loe bisa kena sanksi UU Pornoaksi . Inilah kekurangan benda ini dari yang diatas. Tapi yang jelas loe ngga bingung lagi kalau kebelet pipis.



3. Kalau contoh diatas kurang bagus loe juga bisa tiru seperti yang ini



4. Atau yang ini juga bagus. Jadi ada beberapa model yang bisa loe pilih tergantung selera.



5. Nah yang ini modifikasi dari gambar yang pertama loe juga bisa langsung pipis. . Bedanya kalau yang diatas loe bisa pipis sambil jalan , kalau yang ini loe harus berhenti dulu , trus hadap kebelakang , buka celana dan cussss.......cuuuussssss .



6. Atau kalau repot bikin kendaraan seperti diatas loe bisa pakai cara ini. Loe bawa aja closetnya kemana loe pergi so ngga bigung lagi kan kalau mau pipis ? Dan lagi bisa sekalian cari duit kalau ada orang yang pengen pake toilet umum loe.






7. Kalau yang tadi loe kurang minat , wah gue ngga ada solusi lagi buat loe. Mau ngga mau loe harus cari toilet umum beneran. Usahakan cari seperti yang dibawah ini karena sambil pipis atau BAB loe juga bisa lihat pemandangan indah.



8. Atau yang seperti ini juga bisa lihat pemandangan, hanya sayangnya loe ngga bisa lama-lama kaya yang di atas bisa di jitak loe dari belakang.



9. Kalau ngga cari yang kaya gini biar pipisnya tambah nikmat.



10. Atau loe harus cari yang paling canggih sehigga loe tinggal parkir di depannya sudah ada yang bantu bukain celana , bersihin dan pakein lagi celana loe. Tolong diperhatikan sebelum memakai alat ini pastikan bahwa mesin nya tidak dalam keadaan rusak. Kalau ngga ntar dedek loe bisa patah ama robot ini. Gue ngga tanggung jawab .

Kamis, 22 Desember 2011

Antara Punk dan Culture Timur di Aceh

 
  Anak punk saat apel di Lapangan Kompleks Sekolah Polisi Negara (SPN) Seulawah, Aceh Besar, Selasa (20/12/2011). Pembinaan secara mental dan spiritual 60 punker asal Aceh, Sumatera Utara, dan Pulau Jawa tersebut berakhir 23 Desember 2011.
Dari Kabid Humas Polda Aceh AKBP Gustav Leo, sebagaimana dilaporkan media, Jumat (16/12), terungkap bahwa 65 anak Punk yang ditangkap saat gelar konser (10/12) senang-senang saja menjalani pembinaan di sekolah polisi, SPN Aceh. Benarkah Punkers itu senang acara konser amalnya  dibubarkan, ditangkap, digunduli, dicebur, dilepas tindik oleh polisi? Rasanya sangat berlebihan untuk mengatakan mereka senang, bukan?
Bukankah rambut, baju, dan tindik itu "mahkota" yang menjelaskan identitas mereka? Bagaimana jika "bruk kreung" (lencana KORPRI) yang melakat di dada pejabat atau tanda pangkat di bahu aparat dicabut? Atau, rambut perempuan di cukur? Meski pencabutan dan pencukuran itu karena alasan kesalahan rasanya terlalu berlebihan jika ditafsir senang-senang saja.
Apalagi jika merujuk pada pernyataan LBH Aceh, Koalisi NGO HAM, dan Kontras Aceh. Jika benar ada potensi dan indikasi pelanggaran hukum dan HAM yang dilakukan aparat atas anak Punk tentu saja penilaian soal senang-senang saja hanya sebuah usaha mensederhanakan keadaan untuk menutupi fakta yang ada.
Tapi tunggu dulu. Rasanya ada benar juga jika anak Punk itu senang-senang saja sebagaimana yang disampaikan oleh AKBP Gustav Leo melalui media. Pertama, siapa yang tidak senang disekolahkan atau dibina. Kembali ke jalan yang lurus tentu saja akan menyenangkan. Tidak semua orang punya kesempatan untuk bisa kembali ke jalan yang lurus. Lihatlah anak-anak jalanan lainnya yang bukan Punkers. Tidak ada yang mendapat pembinaan secara khusus di Sekolah Polisi Nasional (SPN) Aceh.
Kedua, siapa yang tidak senang jika menjadi diri yang tidak lagi meresahkan masyarakat banyak. Pasti lebih senang menjadi "anak manis" ketimbang jadi "anak nakal" yang melakukan aksi ngemis paksa, nyanyi yang menyakitkan telinga pendengar, atau menggunakan narkoba, tidur sembarangan dan pakaian seadanya. Jadi, mungkin saja mereka senang karena bisa kembali menjadi seperti anak-anak lainnya.
Ketiga,  bisa jadi juga mereka senang karena bisa segera terbebas setelah sebelumnya melanggar regulasi lokal (Aceh) tentang syariat Islam. Aceh adalah daerah yang diakui kekhususannya dan karena itu mendapat hak untuk memiliki regulasi khusus baik karena memang diakui negara maupun karena kesepakatan yang dihasilkan dari perjanjian. Dalam MoU Helsinki dan Undang-Undang Pemerintahan Aceh (UUPA) juga ditegaskan soal identitas Aceh yang bersifat istimewa dan khusus.
Maka wajar manakala kepada mereka yang mendukung anak Punk dan menunjukkan kemarahannya pada pembinaan yang dilakukan oleh aparat dan penguasa mendapat perlawanan dan dicurigai sudah ditumpangi kepentingan Yahudi. Sejumlah protes dan tekanan yang disampaikan oleh negara/badan/lembaga asing yang dikaitkan dengan HAM pun dikecam sebagai tidak pada tempatnya dan dianggap tidak memahami kekhususan Aceh dalam bingkai NKRI.

Paradoks AcehSaya juga setuju jika 65 anak Punk itu senang-senang saja menjalani pembinaan ala polisi. Mereka benar-benar senang dan saya percaya itu. Tapi tunggu dulu. Saya percaya mereka senang bukan dengan tiga alasan di atas. Saya bisa memahami Punkers itu senang karena pada komunitas ini terkandung unsur gerakan dan sekaligus pemendam jiwa pemberontak (rebellious thinkers). Cobalah bertanya pada mereka yang dulu menempatkan dirinya sebagai pemberontak. Apakah mereka bersedih manakala ditangkap, ditahan, dan dibina? Bahkan dulu ada banyak pang-lima  di GAM "disekolahkan" melebihi makna "sekolah" yang dialami anak Punk-65 (baca 65 anak Punk).
Berbeda dengan kebanyakan pemberontak yang melegalkan penggunaan senjata atau minimal menggunakan kerja-kerja politik untuk melakukan perlawanan. Anak Punk justru tampil beda. Mereka menjadikan gaya, tingkah, dan suara mereka sebagai media protes atau kritik serta perlawanan. Itulah modal nilai "we can do it ourselves" yang terwujud secara nyentrik, aneh, dan nyeleneh.
Jadi bisa dipahami mengapa ada banyak orang dan penguasa menjadi sebal, muak, dan mules atau resah kala bersinggungan dengan anak Punk yang ada di Aceh. Padahal, kemuakan dan keresahan orang lain pada diri mereka adalah terjemahan langsung dari kemuakan dan keresahan Punkers terhadap masyarakat, pemerintah dan juga negara yang "bertopeng."
Ibarat bait lagu "bukalah topengmu" aksi-aksi anak Punk di Aceh baru-baru ini menjadi bentuk "harakiri" sosial-politik mereka untuk menghasilkan self-critic (kritik-diri) guna mengakhiri paradoks Aceh pasca-damai. Salah satu bentuk paradoks Aceh bisa langsung terlihat pada cara-cara penguasa memperlakukan mereka. Dengan alasan lokalitas Aceh (identitas dan regulasi khusus/syariat) keberadaan mereka tidak diakui dan ditolak untuk hidup dan berkembang di Aceh.
Sebelumnya, lokalitas Aceh dibidang politik justru ditolak begitu terkena penguasa dan pihak lainnya. Lokalitas Aceh dibidang politik langsung disebut melanggar hukum, undang-undang dan HAM dan pihak asingpun menjadi sekutu strategis. Paradoks Aceh juga terlihat pada penerapan hukum syariat. Pelaku dari rakyat biasa dikenai sanksi syariat sementara kasus-kasus yang melanggar syariat dan idiologi Islam seperti korupsi dan lainnya tidak terkena sanksi syariat. Begitu juga manakala ada kasus-kasus pelanggaran syariat dikalangan pejabat tidak terlihat adanya penerapan hukum syariat, dengan berbagai alasan teknis.
Paradoks Aceh yang paling gawat adalah kala citra keacehan hanya dipakai sebagai alat pencitraan semata. Bukankah sangat berbahaya manakala menyebut diri sosok religius jika dalam kenyataannya curang? Bukankah sangat menakutkan manakala menyebut diri sebagai negeri yang salam (damai) jika masih hobi dengan praktek-praktek yang mendorong munculnya kekerasan? Bukankah akan sangat mengancam pembangunan Aceh jika memiliki pemimpin yang hanya baik secara pencitraan tapi buruk dalam perilaku dan moral?
Paradok Aceh itu tentu sangat berbahaya dan Punkers di Aceh telah melakukan "harakiri" sosial-politik untuk memberi self-critic agar segera mengakhiri paradoks Aceh. Jika paradoks Aceh bisa berakhir maka bukan hanya Punkers yang tersenyum lebih lebar tapi juga segenap rakyat Aceh dan bisa saja anak Punk asli kelahiran Aceh akan kembali ke khazanah kritik ala Aceh. Mereka akan segera melambaikan tangan kepada rekan-rekannya yang datang dari luar Aceh dan berucap "sampai ketemu di daerah kalian. Di sana kita akan melakukan aksi nyentrik, aneh, dan nyeleneh seperti kita lakukan di Aceh sambil menyanyikan bait lagu bukalah topengmu dengansuara yang meresahkan semua orang agar mereka juga tahu betapa resahnya kita akibat topeng mereka."


sumber: www.kompas.com

Sabtu, 03 Desember 2011

8 kalimat mematikan yang biasa dipakai wanita


Guys kesel ga sih klo kita lagi marahan ato lagi ngebahas satu masalah tau tau si doi cuman ngomong 2 patah kata??? hahhaha, coba deh perhatiin kata kata dibawah ini yang suka bikin kita sakit hati,,, :D


 1."Yah udahlah!"
Kalimat ini digunakan wanita untuk mengakhiri argumen bila mereka merasa diri mereka benar dan Anda harus menutup mulut

2."Lima menit"
Kalo dia lagi ganti pakaian, ini berarti setengah jam. 5 menit benar2 5 menit yang mereka berikan untuk Anda apabila Anda sedang nonton bola dan harus bantu2 mereka bersihin rumah.

3."nggak apa-apa....."
Adalah ketenangan sebelum badai mengamuk. Kalimat ini mempunyai arti di baliknya yang "tidak apa-apa". Biasanya kalau sudah beragumen, kalimat ini akan diakhiri dengan kalimat nomor 1

4."Silahkan saja"
Ini adalah tantangan, bukan izin.. JANGAN DILAKUKAN!

5."it's ok"
Ini adalah kalimat paling mematikan dari 8 kalimat mematikan yang biasa dipakai wanita. "It's ok" berarti dia harus mempunyai waktu yang cukup untuk berpikir keras bagaimana cara dan kapan Anda harus membayar kesalahan Anda.

6."Terima kasih banyak!"
Kalimat ini berarti sindiran sarkastik yang berarti dia tidak berterima kasih sama sekali pada Anda. Jangan sekali2 Anda menjawab dengan "Kembali" karena akan melahirkan "whatever"

7."Whatever"
Cara wanita untuk mengatakan "F--K You!"

8."Gak usah dipikirin, biar aku saja ...."
Satu lagi kalimat yang cukup mematikan, berarti seseorang wanita sudah berulang2 kali menginstruksikan sesuatu namun pada akhirnya harus dia juga yang mengerjakan. Yang kemudian memancing kalimat "Apa ada yang salah?" dari pria dan dijawab dengan poin no # 3

Dan apabila wanita itu terdiam, itu bisa berarti bahaya karena mungkin saja mereka :

1. Banyak pikiran
2. Capek nunggu
3. Udah mau meledak
4. Butuh pelukan
5. rapuh
6. Menangis dalam hati
7. KESEMUANYA DI ATAS

Kamis, 10 November 2011

Cara Mengatasi Patah Hati


Kamu putus sama pacar kamu and badan rasanya lunglai
Seperti juga hati kamu yang hancur berkeping-keping.
Sambil berusaha meyakinkan diri kamu bahwa masih banyak
"someone" else yang lebih baik di dunia ini,
percepatlah proses penyembuhan dengan saran-saran membangun ini.



  1. MENANGISLAH! Angkat tinju tinggi-tinggi dan sesali diri: "Kok saya?". Jatuhkan diri ke lantai dan pukullah lantai dengan penuh perasaan: "Masa sih akhirnya hanya begini saja?" Kalau perlu, kamu mengamuk dan sambunglah dengan cucuran air mata sambil menangisi kejamnya perbuatan umat manusia. Kalau kamu nggak bisa nangis, sewa film English Patient biar air mata mengalir deras.



  1. BIARKAN KESEDIHAN MELANDA Kamu boleh berduka cita. Ini lebih baik daripada memendam perasaan. Hanya saja, cobalah untuk tetap bersikap kuat. Jangan keliatan murung di hadapannya. Berakting sedih seperti pemain sinetron tidak ada pengaruhnya bagi orang lain.

  2. CERITAKAN KESEDIHAN KAMU pada teman dekat atau keluarga. Kalau kamu bilang nggak ada seorang pun yang memahami situasinya, kamu salah besar. Kita semua pernah mengalami trauma putus cinta, jadi kita semua mengerti dan ingin melupakannya. Tapi jangan muntahkan perasaanmu pada semua orang yang kamu temui. Asal tahu saja, banyak orang sering tidak peduli dengan perasaan orang lain.

  3. JANGAN KHAWATIR jika dia bertingkah seolah-olah berhasil mengangkat 10 ton beban dari pundaknya. Pria/Wanita membutuhkan waktu lama untuk mengakui dengan terus terang mengenai perasaannya. Cepat atau lambat dia akan memperlihatkannya juga. Untuk sementara, kamu boleh ngerasa senang.

  4. JAUHKAN DIRI KAMU DARINYA kalau itu membuatmu merasa lega. Asal aja kamu ingat-ingat lagi sulitnya untuk berlagak cuek pada saat kamu lagi butuh.

  5. MULAI MENYUKAI PEMANDANGAN ALAM Menyukai pemandangan alam akan sedikit mengalihkan perhatian kamu terhadap kenangan indah saat bersamanya.

  6. MULAILAH UNTUK MEMBACA BUKU Susahnya kalau kehilangan kekasih adalah hilangnya seseorang untuk dirangkul. Membaca buku bermutu sebelum tidur, ternyata merupakan cara lebih ampuh.

  7. NIKMATI BENDA-BENDA yang dibenci dia semasa kamu masih bersamanya. Bakarlah minyak aromaterapi dengan bau yang keras, konsultasilah dengan psikolog, masaklah makanan vegetarian atau pakai pakaian yang kamu suka tanpa takut dikritik.

  8. POTONGLAH RAMBUT KAMU Secara simbolis memotang rambut berarti mengangkat beban dari pundak atau memulai sesuatu yang baru.

  9. GANTI PARFUM KAMU Kamu nggak memerlukan lagi bau-bauan yang biasanya mengingatkan kembali pada hari-hari yang indah bersamanya.

  10. HABISKAN WAKTU BERSAMA TEMAN-TAMAN Nikmatilah bergaul seperti masa-masa ABG dulu. Believe it, kamu bakal ngerasa lebih tenang setelah mendengat cerita sedih yang juga dialami teman-teman.

  11. BERSIKAPLAH ASEKSUAL dan hindari lawan jenis untuk sementara waktu. Cara ini akan melancarkan jalan kamu menuju ketenangan emosi. Tapi kalau kamu nggak bisa melupakan keinginan untuk bermesraan dengan sang mantan, anggap saja itu hal yang biasa. Putus cinta sudah pasti membuat orang lebih rindu. Kalau akhirnya kamu bisa bertemu lagi, bukan pertanda anda kembali menjalin hubungan yang sudah gagal itu.

  12. BERPIKIRLAH SECARA MATANG Yakinkan diri kamu kalau kejadian itu memang harus terjadi. Percaya pada kemampuan diri sendiri, itulah cara untuk menyembuhkan perasaan. Luapan kegembiraan tidak harus selalu berakhir di pelaminan. Putus cinta memang menyakitkan, tetapi tidak separah perceraian.

  13. BUATLAH DUA DAFTAR BERBEDA Pada satu daftar, catatlah apa yang bikin kamu nggak bahagia dalam hubungan kalian. Kemudian, pada daftar satunya lagi, tuliskan apa yang kamu harapkan dari sebuah hubungan. Pakailah kedua daftar itu untuk membantu menghilangkan pola pikir negatif anda, yaitu adanya perasaan di tolak oleh si dia.

  14. DENGARKAN jika teman-teman baik membeberkan kekurangan-kekurangan mantan kamu dan membantu kamu untuk memandang dia lebih realistis. Tetapi jangan teruskan pembicaraan yang bersifat ‘penuh kebencian’.

  15. GANTILAH barang-barang di tempat tinggal kamu yang mengingatkan kamu padanya. Kalau tinggal berdekatan pindahlah sementara waktu kalau perlu. Singkirkan foto-fotonya. Berhenti mendengarkan lagu-lagu yang pernah kalian senangi. Ciptakan suasana baru dengan membeli CD baru yang nggak ada hubungannya dengan kenangan masa lalu.

  16. GUNAKAN SEMUA KEKUATAN KAMU untuk mempertahankan keputusanmu. Hati kamu mungkin hancur lebur, tapi akhirnya apa yang tampak seperti kekuatan dari luar akan menjadi jalan keluar untuk penyembuhan di dalam diri kamu.

  17. MANJAKAN DIRI KAMU Kamu dipaksa berhenti untuk mikirin orang lain. So, kumpulin aja seluruh tenaga itu untuk diri sendiri.

  18. LAWAN RASA TAKUT Putus secara mendadak seperti dipaksa mengubah kebiasaan dengan tiba-tiba. Biar nggak takut menghadapinya sadari aja kamu mendapat pengalaman baru akibat perubahan itu, yaitu pematangan emosi yang ternyata bisa menguatkan watak.

  19. CARILAH BANTUAN Meskipun kamu udah berusaha sekuat tenaga dan segala upaya untuk menyembuhkan diri and tetep gagal, cobalah untuk berkonsultasi dengan ahlinya (Psikolog juga boleh!). Beberapa hal yang dapat membantu kamu untuk bangkit lagi, adalah menerima saran obyektif dari seorang teman yang pendengar setia, ngobrol dengan teman-teman dan memusatkan perhatian agar sembuh dari sakit hati & kehilangan.

SEMOGA BERHASIL !!!

Sabtu, 05 November 2011

Kebiasaan Unik Wanita Saat Berada Di Toilet

Kebanyakan pria pasti bingung, kenapa sih, perempuan selalu masuk ke toilet berombongan? Apakah keinginan untuk buang air kecil (BAK) atau buang air besar (BAB) itu otomatis akan sinkron antara satu orang dengan yang lain?

Namun, ada pertanyaan yang lebih menarik: apa saja sih, yang dilakukan perempuan di toilet? Mengapa mereka menghabiskan waktu begitu lama? Ternyata, tidak hanya BAK atau BAB. Menurut sebuah survei baru yang diadakan oleh perusahaan marketing research StrategyOne, 41 persen orang bergosip, 30 persen membicarakan pekerjaan, 20 persen membahas kehidupan seks, dan 16 persen membeberkan kisah cinta mereka.


Survei yang dirilis oleh Georgia-Pacific (pembuat tisu Quilted Northern) ini melibatkan hampir 1.300 pria dan wanita berusia 18-64 tahun. Dari survei tersebut, disimpulkan bahwa toilet bukan lagi sekadar tempat untuk BAK atau BAB, melainkan sebuah tempat sosial. Sebanyak 86 persen responden mengatakan sering membicarakan hal pribadi, namun 73 persen responden sepakat toilet umum sebaiknya tidak difungsikan sebagai ruang sosial.

Terlepas dari hasil survei ini, berikut enam hal yang biasa dilakukan perempuan ketika sedang berada di kamar kecil. Berikut 7 Kebiasaan Unik Cewek Saat Berada Di Toilet Umum, yaitu :


1. Bergunjing tentang orang lain. Sebanyak 86 persen orang yang disurvei mengakui bahwa mereka membicarakan apa saja dari kisah asmara di kantor hingga membicarakan rekan kerja yang jadi anak emas si bos. Mungkin bilik yang serba tertutup di toilet itu membuat rahasia yang dibeberkan menjadi lebih sakral, atau (ini yang lebih mungkin terjadi), merasa lebih aman karena tidak harus melakukan kontak mata dengan orang yang digunjingkan. Banyak juga yang bergosip melalui ponsel, sambil bersembunyi di salah satu bilik.


Tips: Jika ingin membicarakan orang lain, lakukan di tempat yang benar-benar pribadi. Bukan tak mungkin orang yang Anda bicarakan ternyata ada di dalam salah satu bilik, kan? Namun saran terbaik: berhentilah bergunjing tentang orang lain!


2. Menunggu orang yang sedang bergosip. Masih ada hubungannya dengan poin nomor satu, sebanyak 57 persen dari kita ternyata terganggu lho, mendengarkan orang yang sedang mengatakan hal-hal buruk tentang rekan kerjanya. Akhirnya, Anda terpaksa menunggu di dalam bilik karena tak ingin menjadi saksi pergunjingan tadi. Atau, bisa jadi jika orang yang dibicarakan ternyata ada di dalam salah satu bilik, dan langsung mendamprat orang yang bergosip tadi. Itu sebabnya mengapa sesi membuang hajat itu bisa berubah menjadi situasi yang kompetitif.


Tips: Jika Anda sedang di dalam bilik dan mendengar orang lain membicarakan Anda, segeralah keluar sebelum mereka selesai. Katakan dengan nada riang, "Oh, lagi ngomongin aku, ya? Ya udah, aku keluar dulu deh, biar kamu bebas ngomongnya."


3. Mencari bilik yang berada di tengah. Ini penemuan sepele namun cukup menarik.Nicholas Christenfeld, PhD, psikolog dari University of California, San Diego, menemukan bahwa 60 persen gulungan tisu toilet paling banyak tercecer di bilik bagian tengah. Hal ini menunjukkan bahwa lokasi favorit perempuan di toilet adalah yang berada di tengah. Mengapa demikian? Karena hal itu menghemat otak kita dalam membuat keputusan serius: masuk ke bilik kiri atau kanan. Namun intinya, dalam urusan memilih bilik di toilet, perempuan pasti memilih bilik yang paling tidak menyerupai TKP kriminal.


Tips: Bilik manapun yang Anda pilih, pastikan tidak ada tisu, bungkus pembalut, atau apapun tercecer di lantai. Buang dengan cermat di tempat sampah.


4. Kadang-kadang, tidak membasuh lagi setelah buang air kecil. Penyebabnya hanya karena petugas cleaning service tidak juga menyediakan tisu yang baru, dan kita malu untuk meminta tisu pada orang di bilik sebelah. Sebanyak 56 persen perempuan yang disurvei mengatakan bahwa mereka tidak suka meminta-minta tisu seperti itu. Ini yang aneh, karena biasanya perempuan paling senang membicarakan hal-hal pribadi seperti soal kencan semalam atau malam pertama teman yang baru menikah. Mengapa minta tisu saja malu?


Tips: Untuk berjaga-jaga, bawalah tisu sendiri ketika sedang memasuki toilet umum, termasuk di kantor.


5. Melamun dan merokok. Ketika gedung-gedung perkantoran mulai memberlakukan larangan merokok di seputar tempat kerja seperti sekarang, banyak orang mencuri-curi tempat untuk merokok. Mereka yang melakukannya mengaku terpaksa, karena dorongan rasa suntuk yang berlebihan. Saat merokok, mereka juga memanfaatkan waktu untuk melamun, melupakan masalah pekerjaan untuk sejenak, atau menenangkan hati yang sedang kesal. O ya, banyak juga lho, perempuan yang masuk ke toilet untuk menangis!


Tips: Bila kantor Anda menerapkan larangan merokok di area kerja, taati sajalah peraturan tersebut. Kalau keinginan merokok sudah tak dapat ditahan, carilah tempat lain di luar gedung kantor, dimana Anda tidak akan mengganggu orang lain.


6. Dandan. Ya, dimana lagi perempuan bisa memuaskan keinginan untuk memulas kembali bedak, maskara, dan lipstik yang sudah luntur, tanpa mengundang perhatian orang lain, kecuali di toilet? Mereka juga bisa berganti pakaian dan menata kembali rambut yang acak-acakan. Di beberapa toilet di kafe atau hotel, biasanya juga disediakan parfum. Inilah sebabnya, perempuan gemar sekali berlama-lama di toilet.


7. Foto-foto. Coba liat album facebook temen wanita kamu, pasti ada foto di toilet

Selasa, 01 November 2011

Sekilas tentang Ir. Soekarno dan quotes luar biasa tentang pemuda

Soekarno
Soekarno

Masa jabatan
17 Agustus 194512 Maret 1967 (21 tahun)
Wakil Presiden Mohammad Hatta (1945)
Pendahulu Tidak ada, jabatan baru
Pengganti Soeharto

Lahir 6 Juni 1901
Flag of the Netherlands.svg Blitar, Jawa Timur, Hindia Belanda
Meninggal 21 Juni 1970 (umur 69)
Bendera Indonesia Jakarta, Indonesia
Kebangsaan Indonesia
Partai politik PNI




Suami/Istri














Oetari (1921–1923)
Inggit Garnasih (1923–1943)
Fatmawati (1943–1956)
Hartini (1952–1970)
Kartini Manoppo (1959–1968)
Ratna Sari Dewi (1962–1970)
Haryati (1963–1966)
Yurike Sanger (1964–1968)
Heldy Djafar (1966–1969)

Anak











Guntur Soekarnoputra
Megawati Soekarnoputri
Rachmawati Soekarnoputri
Sukmawati Soekarnoputri
Guruh Soekarnoputra (dari Fatmawati)
Taufan Soekarnoputra
Bayu Soekarnoputra (dari Hartini)
Totok Suryawan (dari Kartini Manoppo)
Kartika Sari Dewi Soekarno (dari Ratna Sari Dewi)
Profesi Insinyur
Politikus
Agama Islam


















 Inilah quotes tentang pemuda dalam setiap pidato sang proklamator:

1. “Berikan aku 1000 orang tua, niscaya akan kucabut semeru dari akarnya, berikan aku 1 pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia” . (Bung Karno).

2. “Tidak seorang pun yang menghitung-hitung: berapa untung yang kudapat nanti dari Republik ini, jikalau aku berjuang dan berkorban untuk mempertahankannya”. (Pidato HUT Proklamasi 1956 Bung Karno).

3. “Jadikan deritaku ini sebagai kesaksian, bahwa kekuasaan seorang presiden sekalipun ada batasnya. Karena kekuasaan yang langgeng hanyalah kekuasaan rakyat. Dan diatas segalanya adalah kekuasaan Tuhan Yang Maha Esa.” (Soekarno).

4. “Apabila di dalam diri seseorang masih ada rasa malu dan takut untuk berbuat suatu kebaikan, maka jaminan bagi orang tersebut adalah tidak akan bertemunya ia dengan kemajuan selangkah pun”. (Bung Karno).

5. “Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa pahlawannya.” (Pidato Hari Pahlawan 10 Nop.1961).

6. “Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri.” – Bung Karno.

7. “Bangsa yang tidak percaya kepada kekuatan dirinya sebagai suatu bangsa, tidak dapat berdiri sebagai suatu bangsa yang merdeka.” (Pidato HUT Proklamasi 1963 Bung Karno).

8. “……….Bangunlah suatu dunia di mana semua bangsa hidup dalam damai dan persaudaraan……” (Bung Karno).

9. “Kita belum hidup dalam sinar bulan purnama, kita masih hidup di masa pancaroba, tetaplah bersemangat elang rajawali “. (Pidato HUT Proklamasi, 1949 Soekarno).

10. “Janganlah mengira kita semua sudah cukup berjasa dengan segi tiga warna. Selama masih ada ratap tangis di gubuk-gubuk pekerjaan kita selesai ! Berjuanglah terus dengan mengucurkan sebanyak-banyak keringat.” (Pidato HUT Proklamasi, 1950 Bung Karno).

11. “Firman Tuhan inilah gitaku, Firman Tuhan inilah harus menjadi Gitamu : “Innallahu la yu ghoiyiru ma bikaumin, hatta yu ghoiyiru ma biamfusihim”. ” Tuhan tidak merobah nasibnya sesuatu bangsa sebelum bangsa itu merobah nasibnya” (Pidato HUT Proklamasi, 1964 Bung Karno).

12. “Janganlah melihat ke masa depan dengan mata buta! Masa yang lampau adalah berguna sekali untuk menjadi kaca bengala dari pada masa yang akan datang.” (Pidato HUT Proklamasi 1966, Soekarno).

13. “Apakah Kelemahan kita: Kelemahan kita ialah, kita kurang percaya diri kita sebagai bangsa, sehingga kita menjadi bangsa penjiplak luar negeri, kurang mempercayai satu sama lain, padahal kita ini asalnya adalah Rakyat Gotong Royong” (Pidato HUT Proklamasi, 1966 Bung Karno).

14. “Aku Lebih suka lukisan Samodra yang bergelombangnya memukul, mengebu-gebu, dari pada lukisan sawah yang adem ayem tentrem, “Kadyo siniram wayu sewindu lawase” (Pidato HUT Proklamasi 1964 Bung Karno).

15. “Laki-laki dan perempuan adalah sebagai dua sayapnya seekor burung. Jika dua sayap sama kuatnya, maka terbanglah burung itu sampai ke puncak yang setinggi-tingginya; jika patah satu dari pada dua sayap itu, maka tak dapatlah terbang burung itu sama sekali.” ( Sarinah, hlm 17/18 Bung Karno).

16. Berikan aku 1000 anak muda maka aku akan memindahkan gunung tapi berikan aku 10 pemuda yg cinta akan tanah air maka aku akan menguncang dunia.



Tanda tangan Soekarno